Unduh Modul TIK SD Kelas 1,2,3,4,5,6 disini >>
Materi Pelajaran IPA Kelas 4 SD Semester 1/Ganjil-Materi apa saja sih pada pelajaran IPA di kelas 4 SD itu? Terutama di semester ganjilnya? Nah buat yang ingin tahu mengenai materi apa saja yang akan diajarkan kepada siswa kelas 4 SD di semester ganjil bilkhusus pada mapel IPA,
kang abiey akan memaparkan materi pelajaran tersebut sesuai SK KD dan materi ajar pada buku mapel IPA keluaran Kemdikbud, yakni buku BSE IPA Kelas 4 SD, karena buku tersebut merupakan standar rujukan buku tingkat SD/MI saat ini.
Sebenarnya untuk melihat materi yang akan diajarkan kepada siswa, guru kelas bisa melihatnya pada standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD) pada rancangan kurikulum sekolah masing-masing, dan sesuai standar kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) SK/KD mata pelajaran IPA kelas 4 SD semester ganjil tersebut seperti yang ada dibawah ini.
SK/KD mata pelajaran IPA kelas 4 SD semester ganjil
SK KD lebih lengkap silahkan mengunduhnya pada alamat ini: www.tinyurl.com/SKKDIPAKLS
Sesuai SK/KD diatas, temen-temen Guru bisa mencari sumber ajar yang tepat, misalnya dengan menggunakan buku ajar dari beberapa penerbit, atau bisa mencari referensi ajar lainnya yang sesuai dengan SK/KD tersebut, misalnya dari internet, atau dengan riset sendiri.
Dan jika tidak ingin mau repot-repot mencari buku ajar lainnya, atau tidak mau repot mengumpulkan referensi dan riset sendiri, pemerintah sudah menyiapkan materi-materi yang harus diajarkan tersebut dalam sebuah buku pelajaran sekolah elektronik (BSE) yang setiap tahunnya biasanya direvisi.
Materi-materi pelajaran IPA kelas 4 SD semester ganjil pada buku BSE IPA kelas 4 SD;
bab 1 rangka manusia;
- a. struktur rangka manusia
- b. perawatan rangka dalam kehidupan sehari-hari
bab 2 alat indra manusia;
- a. pancaindra
- b. perawatan pancaindra
bab 3 bagian tumbuhan dan fungsinya;
- a. akar
- b. batang
- c. daun
- d. bunga
bab 4 penggolongan hewan;
- a. jenis makanan hewan
- b. penggolongan hewan
Lihat:
Soal UTS IPA kelas 4 SD Semester 1/Ganjil KTSP
bab 5 daur hidup hewan;
- a. daur hidup hewan di lingkungan sekitar
- b. pemeliharaan hewan;
bab 6 hubungan antara makhluk hidup dan lingkungan;
- a. hubungan timbal balik antara dua makhluk hidup (simbiosis)
- b. rantai makanan;
- c. hubungan antara makhluk hidup dan lingkungan
bab 7 sifat dan perubahan wujud benda;
- a. sifat benda padat, cair, dan gas
- b. perubahan wujud benda
- c. sifat bahan dan kegunaannya
Nah materi pelajaran IPA kelas 4 SD semester ganjil tersebut kurang lebih terdiri dari 7 bab bahasan yang harus disampaikan kepada siswa. Jika ada dua uji blok dalam satu semester silahkan temen-temen membaginya sesuai SK KD tentunya.
Lihat:
Jadwal Pelajaran Kurikulum 2013 Tingkat SD/MI Untuk Tahun Pelajaran 2016/2017
Demikian posting kang abiey kali ini untuk menjawab pertanyaan temen-temen guru kelas 4 SD yang baru pertama kali mendapat amanah menjadi wali kelas di kelas 4 Sd tentang
Materi Pelajaran IPA Kelas 4 SD Semester 1/Ganjil Kurikulum KTSP. Juga buat menjawab pertanyaan para orang tua siswa yang ingin tahu materi apa saja yang akan dipelajari putra putrinya pada pelajaran IPA di kelas 4 SD pada semester ganjil terserbut.
DOWNLOAD DISINI >>
Masih satu topik:
Modul-modul Komputer untuk SD SMP SMA SMK disini...