Unduh Modul TIK SD Kelas 1,2,3,4,5,6 disini >>
Soal Ulangan IPA Kelas 1 SD Semester 1 Materi Mengenal Diri Sendiri (KTSP) berikut ini bisa digunakan untuk persiapan evaluasi siswa kelas 1 SD/MI.
Kang Abiey tampilkan naskah soal ulangan tersebut sesuai dengan buku dan kurikulum KTSP. Bagi yang menggunakan kurikulum terbaru, silahkan menyesuaikannya dengan tema di kelas 1 SD semester ganjil.
Berikut soal-soal untuk ulangan siswa kelas 1 SD pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) bab pokok bahasan mengenal diri sendiri. Ada 25 soal yang bisa dijadikan alat ukur kompetensi siswa pasca pembahasan materi mengenal diri sendiri selesai.
I. Silanglah (X) A,B atau C untuk jawaban yang benar!
1). Waktu berkenala yang kamu tanyakan adalah...
A. Nama
B. Kesukaanmu
C. Uang jajanmu
2). Udin tinggal di Jalan Rasamala 2 Perumnas BP. Alamat rumah Udin adalah...
A. Jalan Duku 2 Perumas BP
B. Jalan Delima 5 Perumnas BP
C. Jalan Rasamala 2 Perumnas BP
3). Anggota tubuh untuk mencium bau yaitu...
A. Mulut
B. Hidung
C. Tenggorokan
4). Indera penglihatan kita adalah...
A. Hidung
B. Mata
C. Mulut
5). Sebelum makan sebaiknya kita............terlebih dahulu.
A. Minum
B. Mencuci kaki
C.Mencuci tangan
6). Menonton TV terlalu dekat bisa mengakibatkan...
A. Sakit hidung
B. Sakit mata
C. Sakit kuping
7). Agar gigi kita bersih dan sehat sebaiknya kita...
A. Mencuci tangan
B. Menggosok gigi
C. Mencukur rambut
8). Agar rambut sehat kita harus keramas dengan...
A. Sabun
B. Odol
C. Sampo
9). Mandi duakali sehari untuk membersihkan...
A. Hidung
B. Kulit
C. Gigi
10). Agar tidak cidera pada telinga ketika membersihkannya, sebaiknya kita...
A. Membersihkan telinga sendiri
B. Tidak membersihkan telingan sendiri
C. Telinga dibersihkan oleh pak guru
II. Isilah titik-titik dengan jawaban yang sesuai!
11). Mata saya berjumlah..........
12). Hidung saya berjumlah........
13). Mencuci tangan sebelum..................
14). Bangun tidur kuterus mandi jangan lupa............
15). Sabun mandi digunakan untuk......................
16). Jangan membersihkan kuping................
17). Rambut agar sehat dicuci menggunakan...............
18). Nama kecil kamu yaitu..............
19). Indera penglihatan kamu yaitu..............
20). Mengunyah makanan di mulut menggunakan................
III. Jawab pertanyaan dibawah ini!
21). Tuliskanlah alama rumah kamu!
22). Tulislah nama-nama anggota tubuh kamu!
23). Tuliskanlah nama alat indera untuk bernafas!
24). Berapa jumlah hidung kamu?
25). Apa kegunaan gigi?
Lihat:
Soal Latihan UTS IPS Kelas 2 SD Semester 1/Ganjil Kurikulum KTSP Terbaru
Demikian posting kang abiey kali ini tentang
soal ulangan harian IPA kelas 2 SD semester 1 kali ini, semoga bermanfaat untuk para siswa siswi kelas 1 SD/MI. Buat bapak/ibu Guru silahkan menggunakan soal-soal diatas untuk menguji kemampuan siswa siswinya. Terimakasih sudah mengunjungi blog yang berisi kumpulan soal ulangan dan artikel edukasi ini, semoga membantu bapak/ibu semuanya!
DOWNLOAD DISINI >>
Masih satu topik:
Modul-modul Komputer untuk SD SMP SMA SMK disini...